PENGERTIAN
Demam Berdarah Dengue adalah suatu penyakit yang disebabkan oleh sebuah gigitan nyamuk pembawa virus dari penyakit demam berdarah dengue itu sendiri. Nyamuk tersebut dikenal dengan nyanuk Aedes Aegypt. Penyakit Demam Berdarah merupakan salah satu faktor yang sangat mematikan dan sering merengkut korban jiwa. Tetapi seseorang menganggap penyakit demam berdarah adalah penyakit yang tidak berbahaya dalam beberapa hari demam tersebut akan sembuh. Jadi apabila menemukan gejala demam sampai berhari - hari segera lakukan pemeriksaan kedokter sebelum berakibat fatal.
Penyakit Demam Berdarah biasanya menyerang pada saat pergantian musim penghujang ke musim kemarau atau awal musim penghujan. Hal tersebut memungkinkan banyak genangan air hujan sehingga banyak nyamuk aedes aegypt berkembangbiak. Cara untuk memutus penyebarab virus DBD dengan memutuskan mata rantai penyebaran nyamuk penyebab DBD.
LANGKAH - LANGKAH MENCEGAH DBD
Berikut adalah langkah - langkah mencegah DBD adalah 3M :
- Mengubur benda - benda yang dapat menampung air ketika hujan disekitar lingkungan kita, seperti kaleng, botol, dan sebagainya.
- Menguras bak mandi setiap seminggu sekali, bertujuan untuk mencegah nyamuk aedes aegypt bertelur.
- Menaburkan bubuk abateke bak mandi, yang bisa anda beli di apotek terdekat.
MEMBRANTAS NYAMUK PENYEBAB DEMAM BERDARAH DENGUE
Hal - hal yang dapat dilakukan untuk membrantas nyamuk aedes aegypt :
- Membersihkan genangan - genangan air, karena tempat inilah nyamuk aedes aegypt bertelur dan berkambang biak.
- Melakukan fogging atau pengasapan, dilakukan untuk membrantasnyamuk aedes aegypt yang sudah dewasa.
- Jentik -jentik nyamuk tidak akan mati bila dilakukan fogging atau pengasapan. Cara yang dapat dilakukan untuk membunuh jentik -jentik nyamuk bisa dilakukan dengan menaburkan abate pada penampungan air.
- Jika pemberian abate tidak memungkinkan bisa dilakukan pengurasan atau pergantian air setiap hari. Apabila melakukan pengurasan bak air sebaiknya dinding - dinding bak disikat.
- Biasanya nyamuk ini menyerang pada siang hari. Apabila kita beraktivitas diluar ruangan sebaiknya menggunakn lotion anti nyamuk untuk melindungi gigitan nyamuk.
- Nyamik ini senang didaerah yang gelap dan lembab. Sehingga bersihkan rumah, dan halaman rumah secara berkala.
CIRI - CIRI DEMAM BERDARAH DENGUE
Adapun ciri - ciri demam berdarah yang sudah menyerang manusia :
- Tiba -tiba suhu badan naik disertai dengan demam dan panas selama dua sampai tujuh hari beturut - turut
- Demam tersebut tidak kunjung sembuh meski sudah diberi obat penurun demam
- Perut terasa mual dan selalu ingin muntah disertai nyeri perut. Nafsu makan dan minum hilang
- Sesak nafas
- Seluruh bagian tubuh terasa nyeri dan pegal
- Mata terasa tidak enak untuk melihat
- Kepala terasa pusing dan berat
- Kulit nampak kemerahan pada bagian wajah
- BAB tidak lancar
- Suhu badan terus meninggi serta hilangnya kesadaran
MENCEGAH TIMBULNYA PENYAKIT DEMAM BEDARAH DENGUE
Langkah - langkah yang dapat dilakukan :
- Menjaga kebersihan lingkungan sekitar rumah, terutama pada musim penghujan. Buanglah benda - bendan yang dapat menampung genangan air disekitar rumah, seperti kaleng, botol, dan sebagainya.
- Lakukan pengasapan bila populasi nyamuk sudah terlalu banyak. Apabila sudah jatuh korban.
- Nyamuk aedes aegypt sering berkeliaran pada pagi dan siang hari. Apabila anak - anak tidur pada siang hari usahakan gunakan selimut .
- Lakukan kebiasaan pola hidup sehat dan teratur.
PERTOLONGAN PERTAMA PADA PENDERITA DBD
Apabila seseorang menunjukkan ciri - ciri demam berdarah, maka pertolongan pertama yang dapat dilakukan :
- Berikan air minum sebanyak - banyaknya untuk mengurangi kekuranagn cairan dalam tubuh penderita
- Kompres bagian kepala untuk menurunkan demam, pusing serta panas
- Berikan jus jambu biji merah supaya trombosit tidak menurun secara drastis
- Usahakan penderita mendapatkan asupan makanan yang cukup, mesti nafsu makan tidak ada
Semoga Bermanfaat